TIPS & TRIK
TIPS & TRIK
27-January-2026

JANGAN PAKAI OBAT SEMPROT, ADA CARA MUDAH CEGAH NYAMUK BERSARANG DI DALAM MOBIL

Nyamuk yang muncul dan bersarang di kabin mobil kerap jadi masalah, terutama saat musim hujan seperti sekarang. Apalagi kondisi lembap dan minim paparan sinar matahari, membuat interior kendaraan menjadi tempat ideal bagi nyamuk tersebut berkembang.

Tak hanya mengganggu kenyamanan selama perjalanan, keberadaan nyamuk juga berpotensi menurunkan fokus pengemudi. Tentu Anda pernah mengalami mobil tiba-tiba muncul saat berkendara sehingga perhatian terlaihkan. Meskipun hanya sebentar, sudah sangat berbahaya, apalagi kalau sampai kena gigit yang gatal.

Tidak heran juga jika keberadaan nyamuk di dalam mobil dapat meningkatkan risiko sakit, seperti menularkan penyakit demam berdarah. Karena itu, saat musim hujan Anda perlu lebih waspada terhadap munculnya nyamuk di kabin mobil dan melakukan langkah pencegahan.

Sebab Nyamuk Bisa Masuk ke Dalam Mobil
Lalu mengapa nyamuk bisa masuk ke kabin mobil? Padahal jendela mobil jarang sekali terbuka karena lebih sering pakai AC. Interval membuka pintu pun juga tak sering, karena berusaha menjaga mobil selalu dalam keadaan tertutup.

Patut dicatat, nyamuk bersarang di dalam mobil karena beberapa hal, seperti kabin yang lembap dan intensitas cahaya yang sedikit. Sehingga karena nyamuk suka yang gelap, bisa saja binatang tersebut masuk saat pintu mobil terbuka meskipun hanya sesaat.

Utamanya, kejadian banyak terjadi pada malam hari atau subuh yang gelap sehingga Anda tidak menyadari ada nyamuk. Secara sadar atau tidak, sengaja atau tidak, saat buka pintu mobil serangga pengisap darah tersebut masuk ke kabin mobil karena tertarik area yang gelap.

Cara Mencegah Nyamuk Bersarang di Dalam Mobil
Cara terbaik mencegah nyamuk bersarang adalah pada waktu tertentu mobil dibiarkan parkir di bawah terik matahari. Pada saat yang sama biarkan jendela terbuka supaya nyamuk keluar. Pastikan jendela tertutup rapat supaya dapat terpantau keberadaan nyamuk.

Anda bisa menggunakan alat bantu seperti sapu lidi untuk mengusir nyamuk. Gunakan sapu lidi untuk menjangkau area sulit seperti kolong bangku atau bagasi supaya nyamuk mau pergi. Hal ini membuat kabin mobil kering supaya nyamuk tidak mau bersarang lagi.

Di samping itu, jaga selalu kebersihan kabin mobil dari sisa makanan atau sampah yang basah, biasanya terdapat di karpet mobil, cup holder, handle pintu bagian dalam, area sliding jok, maupun sela-sela lipatan jok.

Dilarang Menyemprot Obat Anti Nyamuk
Tindakan lain yang terlintas bisa saja dengan menyemprotkan semprotan anti nyamuk. Efektif membasmi nyamuk, namun bisa mendatangkan masalah baru bagi penumpang atau pengemudi mobil yang bisa berdampak buruk pada kesehatan.

Di dalam obat anti nyamuk, ada kandungan zat kimia aktif yang berbahaya bagi kesehatan yang residunya dapat mengendap di lapisan interior mobil seperti jok dan door trim: Transfluthrin, Diethyltoluamid, Propoxur, dan Dichlorovinyl Dimethyl Phospate.

Satu lagi yang tidak kalah berbahaya, zat tersebut dapat tersedot masuk ke dalam sistem sirkulasi AC dan menempel di evaporator. Artinya, Anda akan mengisap zat kimia dari obat anti nyamuk setiap hari. Belum lagi kalau residunya menempel di evaporator dan membuat AC kurang dingin bahkan rusak.

Jaga Kebersihan Mobil Wajib Hukumnya
Nyamuk dan binatang pengganggu lainnya seperti kecoa atau tikus, sangat menyukai suasana kabin mobil yang kotor dan lembab. Suasana ruang seperti itu membuat hama merasa nyaman, bahkan kerasan, menetap, dan berkembangbiak.

Makanya, usahakan untuk selalu membersihkan kabin mobil minimal seminggu sekali. Pastikan seluruh area, baik dalam maupun luar, bersih dari kotoran dan tidak lembap. Terutama sudut yang sulit terjangkau seperti celah antara jok dengan lantai mobil, termasuk pula bagasi dan kolong spatbor yang kerap luput dari pengawasan.
 

Gatot Subroto KM 7 Jatake, Jati Uwung Tangerang, Banten 15136
+62(21)5900131
Sales[at]autochemindustry.com
Unicall 0-807-1-799-799

© Autochem Industry 2026. Maintained by kreasimaya. Hak cipta dilindungi oleh undang-undang.