BERITA & ACARA
BERITA & ACARA
01-December-2019

JUARA NASIONAL ITCR 2019 BERHASIL DIRAIH FITRA ERI DARI TIM HONDA BANDUNG CENTER

TANGERANG – Indonesia Sentul Series of Motorsports (ISSOM) 2019 telah berakhir. Fitra Eri dari tim Honda Bandung Center kembali meraih juara nasional 2019 di kelas Indonesia Touring Car Race (ITCR).

Tahun lalu, tim yang dikomandoi oleh Taqwa SS ini berhasil memadukan juara di kelas Kejurnas ITCR dan Honda Jazz Speed Challenge (HJSC) melalui pembalapnya Fitra Eri. Begitu pun dengan Robert Paul yang berhasil menjadi kampium di kelas Indonesia Retro Race.

“Beragam kendala dihadapi Robert Paul, baik kendala non teknis hingga  ISSOM seri ke-3 dan kendala teknis di sektor girbok pada Alfa Romeo-nya, membuat Robert harus melepas status juara bertahannya,” terang Taqwa SS.

“Begitu pun dengan M Luthfi Aziz yang mengalami kendala pada Honda Jazz-nya hingga tidak mengikuti balap hingga 3 seri terakhir ini. Namun perolehan poinnya tetap mengantarkan ia sebagai juara ketiga di kelas Promotion Honda Jazz Speed Challenge,” tambah Taqwa kembali.

Namun Dewi Fortuna masih menghampiri Fitra Eri. Setelah keputusan yang tepat diambil oleh tim Honda Bandung Center di seri ke-6 lalu, membuat Fitra Eri terhindar dari kecelakaan fatal yang melibatkan banyak pembalap di tikungan pertama usai start Honda Jazz Speed Challenge.

“Sepertinya, kecelakaan di balap seri lalu sudah diketahui oleh Fitra, sehingga posisinya lebih aman untuk menghadapi seri terakhir ini,” kelakar Rifat Sungkar, saat hadir untuk mendukung sang adik Rizal Sungkar yang berada di pole position Kejurnas ITCR seri terakhir ini (1/12).

Dengan berselisih 9 poin dari pesaing terdekatnya Zharfan Rahmadi, Fitra Eri yang start dari posisi kedua dapat lebih mudah dalam mempertahankan posisinya di sirkuit jalan raya ini. Apalagi Zharfan start dari posisi ke-7 dan Rio SB pembalap tim pabrikan Honda harus start dari posisi ke-9.

“Sebenarnya saya bisa menyalip Rizal usai start. Namun terlalu beresiko jika saya lakukan, karena goal tim adalah juara nasional,” terang Fitra Eri sambal menjelaskan bahwa ia hanya perlu finish di posisi ke-7 untuk mengamankan posisi juara Nasional, meski Zharfan berhasil meraih juara pertama.

“Fokus tim dalam balapan seri terakhir adalah Juara Nasional ITCR. Jadi Fitra Eri pun tidak turun di balap Honda Jazz Speed Challenge. Sedangkan Indonesia Retro Race tidak diselenggarakan pada seri terakhir ini,” tutup Taqwa SS.

Gatot Subroto KM 7 Jatake, Jati Uwung Tangerang, Banten 15136
+62(21)5900131
Sales[at]autochemindustry.com
Unicall 0-807-1-799-799

© Autochem Industry 2025. Maintained by kreasimaya. Hak cipta dilindungi oleh undang-undang.