Ada 2 jenis oli yang wajib diganti secara berkala pada sepeda motor matic, yakni oli mesin dan oli gardan. Seperti diketahui, oli mesin bertugas untuk melumasi komponen di dalam mesin dan oli gardan untuk melumasi gardan atau final gear.
Kedua jenis oli tersebut harus diganti secara berkala untuk menjaga kondisinya supaya tetap dapat bekerja maksimal. Durasi penggantian oli gardan motor berbeda dengan oli mesin. Ini merupakan anjuran perawatan motor yang mungkin belum diketahui beberapa pengguna.
Saat Anda servis berkala dengan ganti oli, terkadang prosesnya dilakukan sepaket antara oli mesin dengan oli gardan. Ternyata, hal itu tidak wajib karena pemakaian oli gardan jauh lebih panjang dibandingkan oli mesin mengingat kerjanya tidak seberat mesin.
Jika oli mesin disarankan ganti setiap 2.000-3.000 km sesuai pemakaian dan rekomendasi produsen pelumas, oli gardan disarankan untuk diganti setiap 6.000 km atau 3 kali lipatnya. Anda bisa diskusi dengan teknisi bengkel langganan atau membaca petunjuk pada buku manual sepeda motor matic.
Berdasarkan perhitungan usia penggunaan, Anda dapat memakai rumus 1:3 saat servis berkala. Artinya, oli gardan baru diganti saat ganti oli mesin ke-3 kali. Cuma terkadang Anda lupa dengan riwayat servis dan tidak mau ambil pusing sehingga memilih untuk menggantinya bersamaan.
Namun, ada situasi tertentu yang mengharuskan Anda untuk segera ganti oli gardan. Situasi yang dimaksud yaitu motor baru digunakan menerobos banjir karena air bisa memasuki kompartemen transmisi dan bercampur dengan oli gardan.
Jika tidak segera ditangani, fungsi transmisi akan menurun di mana ada risiko kerak dan karat akan muncul serta formula oli rusak sehingga tidak mampu lagi bekerja dengan baik. Oli gardan wajib diganti secepatnya supaya transmisi tidak rusak.
Gunakan Oli Motor Matic Berkualitas
Bagi Anda yang menggunakan motor tangguh dengan jam terbang tinggi, disarankan untuk mengganti oli mesin setiap 2.500–3.000 km supaya terjaga kualitasnya. Oli MASTER Durability SAE 20W-40 API SL/MB sejatinya dirancang untuk memaksimalkan durabilitasnya ketika melumasi komponen mesin.
Dengan SAE 20W yang lebih kental, saat kondisi dingin oli tidak akan menyusup hingga ke ruang bakar. Sementara angka SAE 40 merupakan kebutuhan untuk motor standar Yamaha saat beroperasi. Oli tangguh ini sangat cocok untuk penggunaan harian dan kerja berat seperti ojek online.
PT Autochem Industry menyediakan dalam dua varian yaitu 0,8 liter dan 0,9 liter. Volume oli 800 ml direkomendasikan untuk sepeda motor matic umumnya bermesin 125 cc. Sedangkan versi 900 ml cocok untuk pengguna sepeda motor matic Yamaha 155 series seperti Yamaha NMax 155 dan Yamaha Aerox 155.